Guru Spendu Mengikuti Festival panen hasil belajar loka karya 7 CGP angkatan Ke-6 Kota Bima

Untuk mewujudkan Merdeka Belajar dan membuat pembelaran yang berpihak pada murid. Calon Guru Penggerak Angkatan 6 Kota Bima, dalam kegiatan Lokakarya 7 dengan menampilkan Festival Panen Hasil Belajar baik dari murid maupu dari guru. Kegiatan di laksanakan pada hari Sabtu 15 April 2023 di gedung Seni Budaya Kota Bima, Kegiatan ini sangat meriah karena CGP menampilan produk dan hasil praktik baik yang telah dilaksanakan selama mengikuti program guru penggerak angkatan 6 yang diselenggarakan oleh kementerian pendidikan dan kebudayaan riset dan teknologi dibawah binaan Balai Guru Penggerak Kota Bima.

Banyak hal yang menarik dari karya murid dapat kita lihat disini,salah satunya karya siswa/i SMP N 2 Kota Bima seluruh kegiatan yang dilaksanakan ini terlihat kolaborasi yang luar biasa mulai dari Calon Guru Penggerak, Pengajar Praktik dan Pihak-pihak yang terlibat didalamnya.

Mudah-mudahan kegiatan ini bisa mewujudkan profil pelajar Pancasila, seperti hal nya hari ini yang sudah bapak/ibu pamerkan dalam festival panen hasil belajar ini. Salah satu dari wujud Profil Pelajar Pancasila ialah Tanggung jawab, maka anak-anak kita menjadi anak yang merdeka, merdeka seperti hal nya yang disampaikan Ki Hajar Dewantara, merdeka adalah mereka yang tidak bisa di perintah oleh orang lain, tetapi mereka bisa memerintahkan dirinya sendiri


Semoga Kegiatan ini dapat memberikan motivasi dan inspirasi bagi insan pendidikan.