RAPAT PEMBAGIAN TUGAS TAHUN AJARAN 2024-2025 SMP NEGERI 2 KOTA BIMA
Senin, tanggal 01 Juli 2024, di SMP Negeri 2 Kota Bima melaksanakan kegiatan rapat pembagian tugas untuk Tahun Ajaran 2024-2025 diadakan di ruang guru. Rapat ini dihadiri oleh umi Pengawas Sri Rahayu S.Pd juga seluruh guru-guru dan staf TU.
Acara dimulai dengan sambutan dari kepala sekolah, Jumadil Akbar S.Pd yang memberikan ucapan selamat datang kepada semua peserta dan berterima kasih atas kehadiran mereka. Setelah sambutan kepala sekolah selesai, rapat dilanjutkan dengan pengantar dari Umi Sri Rahayu S.Pd dan Bapak Wakasesk Kurikulum Gunawan S.Pd.
Pada rapat ini, tujuan utamanya adalah untuk membahas dan membagikan tugas-tugas yang akan dilaksanakan oleh para pendidik selama tahun ajaran 2024-2025. Agenda rapat terdiri dari pembahasan PPDB , Rencana Rehabilitasi Sekolah , pengembangan kurikulum, kegiatan ekstrakurikuler, dan tugas-tugas administratif lainnya.