Pecah, Stand Up Menggunakan Bahasa Bima Komedian ini Bawa Pulang Tropi Juara
Berkat aksi panggung mampu menghibur audiens, Ulil Albab membawa pulang tropi Juara I pada gelaran lomba Festival Tunas Bahasa Ibu (FTBI) kategori Stand Up Comedy tingkat Propinsi NTB 2024 yang berlangsung di Ball Room Hotel Lombok Raya, Jum'at Pagi (01/11).
Kesuksesan sebagai juara puncak itu, ia dapatkan melalui penampilan sangat memukau di hadapan juri dan seluruh audiens yang menyaksikan secara langsung di Ball Room Hotel Lombok Raya, Mataram.
Ditanya usai penampilan hal ihwal membuat Ulil Juara Pertama, menurut Guru Pembina Ulil, Djaimin, S. Pd melihat performa anak binaannya. Ulil Stand Up mengikuti kerangka materi tersusun sesuai kaidah kaidah penulisan materi Stand Up.
"Ia mengawali dengan Set up untuk membangun Premis dan diakhiri dengan punchline yang apik sehingga mengundang riuh penuntun secara beruntun. Ditambah lagi dengan unsur ketenangan dan kemampuan berkomunikasi serta memanfaatkan audience. Inilah yang menambah kekuatan tampilan Ulil Albab," paparnya
Ia menambahkan " Kemampuan menyampaikan pesan melalui joke juga menggugah para juri, sisipan sisipan rule of three, call back dengan bit yg teratur membuat tampilannya mencuri hati para juri," paparnya.
Pak Dj - sapaan- menyebutkan persaingan memang ketat dan keseluruhan penampilan mampu membius penonton dgn gayanya masing masing. Kelemahan Ulil Albab hanya pada durasi waktu yg melewati batas yg ditentukan. Tapi itu tertutupi oleh kekayaan materi dengan aspek aspek penulisan yg dipersyaratkan dalam Stand Up.
Peserta merupakan delegasi Kota Bima sedang duduk di kelas VIII SMPN 2 Kota Bima tersebut berhasil menyingkirkan pesaing beratnya dari Kota Bima serta Kabupaten Bima dalam lomba kategori Stand Up Comedy Bahasa Bima untuk pelajar tingkat SMP.
Usai acara kompetisi, Ulil mengungkapkan rasa senang dan bangga bisa menorehkan prestasi membanggakan untuk sekolahnya.
" Selain ini pengalaman pertama buat saya. Tetapi, tropi juara pertama ini saya juga persembahkan buat sekolah," ungkapnya.
Kepala Sekolah Jumadil Akbar S. Pd sejak menemani siswa hingga ikut hadir melihat langsung penampilan siswanya. Ia menyebutkan terimakasih kepada Guru Pembina atas kerja kerasnya membina siswanya.
" Pencapaian ini semua tidak terlepas dukungan dari dinas terkait dan sekolah yang terus berkomitmen mengembangkan bakat dan minat siswa," pungkas Kepala Sekolah SMPN 2 Kota Bima.
Diinformasikan juga, berkat raihan ini Ulil Albab bakal diundang untuk tampil lagi di acara panggung level nasional yang bersamaan dengan puncak acara Hari Pendidikan Nasional 2025 yang direncanakan pada bulan Mei mendatang.
* sekon gp