MANFAAT MENGAJARKAN SALING TOLERANSI KEPADA ANAK DIDIK

Manfaat Mengajarkan Toleransi pada Anak

Toleransi adalah sikap keterbukaan dan menghargai perbedaan yang ada di sekitar. Dengan memiliki sikap toleransi maka anak akan mampu menghargai pendapat, kesenjangan kebudayaan, hingga lebih mudah untuk menemukan titik tengah terhadap suatu permasalahan yang sedang dihadapinya.

Selain itu, ada berbagai manfaat lainnya yang bisa dirasakan anak ketika memiliki rasa toleransi yang baik di lingkungannya, seperti:

A. Anak akan lebih mudah menciptakan kedamaian  di lingkungannya.

B. Lebih mudah membangun hubungan yang positif dengan orang lain.

C. Mampu bersikap adil dan bijaksana.

D. Mampu menciptakan hubungan yang baru dengan orang lain.

E. Memiliki prasangka baik dengan orang lain.

Itulah berbagai manfaat bagi anak ketika memiliki rasa toleransi yang baik dalam dirinya. Ibu bisa menjadi contoh yang baik untuk mengenalkan rasa toleransi pada anak. Sikap orang tua yang menghargai dan menghormati orang lain tentunya menjadi acuan untuk anak meningkatkan sikap toleransi.

Selain itu, jangan lupa untuk selalu menjawab pertanyaan Si Kecil ketika ia bertanya mengenai perbedaan yang mereka rasakan. Jelaskan perbedaan secara tepat dengan kalimat yang mudah dimengerti oleh anak.

Ajarkan juga pada anak untuk selalu memperlakukan orang lain dengan baik. Dengan begitu, anak bisa memiliki rasa toleransi yang lebih baik.

Contoh Sikap Toleransi yang Bisa Diajarkan di Sekolah

Selain di rumah dan lingkungan bermainnya, ibu juga perlu mengajarkan anak untuk selalu memiliki sikap toleransi di mana pun ia berada, termasuk di sekolah. Ada berbagai contoh sikap toleransi yang bisa ibu ajarkan pada anak di sekolah, seperti:

1. Saling Membantu Sesama Teman

Contoh yang bisa ibu berikan pada anak untuk meningkatkan rasa toleransi di sekolah dengan saling membantu sesama teman. Ingatkan pada anak untuk tidak membedakan atau pilih kasih saat akan membantu teman.

2. Menghargai Sesama Teman

Hal lain yang bisa dijadikan contoh sikap toleransi di sekolah dengan menghargai sesama teman. Sebaiknya jelaskan mengenai perbedaan yang mungkin akan ditemui di sekolah pada anak. Tekankan pada anak untuk selalu menghargai perbedaan yang ada di sekolah.

3. Tidak Bersikap Sombong

Sebaiknya jangan berikan barang yang berbeda dan terlalu mencolok pada anak di sekolah. Ajarkan juga untuk tidak bersikap sombong dengan teman-teman di sekolah agar tidak menciptakan kesenjangan sosial.

4. Menghargai Perbedaan Antar Teman

Tentunya anak-anak akan menemui berbagai perbedaan di sekolah dengan teman-temannya. Mulai dari perbedaan pendapat, latar belakang, hingga agama. 

Berikan anak pengertian mengenai perbedaan sesuai dengan usianya agar anak bisa menghargai perbedaan tersebut dan tetap membuat hubungan yang baik dengan temannya.

Itulah beberapa contoh sikap toleransi yang bisa diajarkan anak di sekolah. Ibu juga perlu memastikan kondisi kesehatan anak selalu dalam kondisi sehat saat berangkat ke sekolah.